--> Skip to main content

follow us

[MiFitur] Cara Menghapus Duplikat Kontak MIUI

Punya nama-nama didalam kontak telepon yang sangat banyak tentu anda akan kerepotan. Terlebih lagi bila nomornya banyak yang sama. Anda akan kesulitan untuk memilahnya. Karena semuanya menjadi satu. Dalam Xiaomi MIUI sendiri terdapat satu pengaturan yang dapat mengatur semua itu. Diantaranya memilah kontak yang diduplikasi atau kesamaan.


Disini kami akan memberikan panduan singkat cara menggabungkan kontak duplikat didalam kontak MIUI. Berikut panduannya sebagai berikut:

Pada Menu Utama didalam aplikasi kontak terdapat pilihan tiga titik di kanan atas.



Ketuk dan terdapat pilihan, pilih setelan dan anda akan masuk menu setelan kontak telepon Miui.

Pilih Gabung Kontak Berulang, lalu anda akan diarahkan pada menu selanjutnya. Disitu akan ada pesan dari setelan"MIUI akan membantu anda untuk mencari dan menggabungkan kontak yang berulang."



Kemudian dibawah layar ada simbol menggabungkan kontak yang berulang. Sentuh itu maka anda akan menemukan kontak telepon anda yang memiliki kesamaan. Seperti nomor kontak dari penyimpanan telepon, SIMcard, Memory Eksternal. Sentuh Gabungkan dan semua kontak akan dibersihkan dari duplikasi kontak.





Nah, itulah Cara bagaimana memilah Kontak telepon anda agar tidak ada duplikasi kontak. Baiklah sekian dulu tips tutorial dari kami semoga bermanfaat untuk anda.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar